Rabu, 19 Februari 2014

PUISI ANDAI AKU MENJADI



Andai Aku Menjadi Kupu-Kupu
karya Desy Aryanti

Andai aku menjadi kupu-kupu
Akan aku terbangkan sayap pelangiku
Mengarungi lembutnya awan
Mengelilingi lautan bunga

Andai aku menjadi kupu-kupu
Aku akan menari diatas sejuknya bunga
Aku akan tebarkan serbuk-serbuk sari
Aku akan lewati tetesan embun pagi

Andai aku menjadi kupu-kupu
Aku akan bermetamorfosis
Aku akan ubah diriku
Menjadi kupu-kupu terindah




Andai Aku Menjadi Lebah
karya Desy Aryanti

Andai aku menjadi lebah
Aku akan terbang melayang
Terbang dengan sayap-sayap kecilku

Andai aku menjadi lebah
Akan aku daki gunung-gunung
Akan aku genggam pepohonan
Akan ku bangun istana madu

Andai aku menjadi lebah
Akan aku jelajahi samudera bunga
Akan aku lewati lautan madu
Akan aku bangun istana madu

Andai aku menjadi lebah
Siang malam aku akan terus bekerja
Bekerja membangun istana madu




Andai aku menjadi cacing
karya Desy Aryanti

Andai aku menjadi cacing tanah
Tak akan aku biarkan
Tandus menghampirinya
Akan aku pertahankan
Tumbuhan tetap menjalani fitrahnya

Kegelapan
Bagiku adalah kehidupanku
Bahkan dari kegelapan inilah
Aku mulai bermimpi
Bermimpi  menciptakan cahaya
Cahaya bagi manusia
Yang mendambakan kesuburan tanah





Andai Aku Menjadi Semut
karya Desy Aryanti

Aku berwarna merah membara
Aku kecil namun aku sangat kuat
Aku keluar dari markas bawah tanah
Markas yang kokoh dibawah tumpukan batu
Sungutku siap mengawal
Gigitanku yang pedas
Siap mengusir penghalang
Aku tak takut mati
Walau gugur di perjalanan
Inilah jalanku
Jalan untuk menggapai cintaNya


  


Andai Aku Menjadi Ayam
karya Desy Aryanti

Andai aku menjadi ayam
Dengan keikhlasan hatiku
Dengan suara menggelegarku
Aku akan bangunkan dunia
Bangun untuk bangkit
Bangkit taklukan masalah

Semangat yang membara
Laksana jengger merahku
Semangat yang tajam
Laksana jalu kakiku
Semangat yang tinggi
Setinggi langit

Ayo kawan
Bangkitlah
Kita raih kebahagiaan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar